home

Selasa, 05 Oktober 2010

bigbang musik abad baru

Musik “Abad Baru” yang Ingin Diciptakan BigBang


Setiap kali sebuah grup yang cukup powerful, seperti Big Bang merilis sebuah album baru, tentu saja akan menjadi topik hangat. Setelah promosi mereka di Jepang usai, Big Bang akan kembali ke industri musik Korea di bulan November. Teruskan membaca untuk mengetahui opini para anggota Big Bang.

Big Bang “Dengan kritiklah seseorang akan bisa bertumbuh”

Sebagai pemimpin Big Bang, selain menulis lagu untuk kelompoknya sendiri, G-Dragon juga seringkali menulis lagu bagi para juniornya dalam satu manajemen yang sama. Saat ditanyakan perihal perbedaan antara menulis lagu bagi orang lain dan bagi dirinya sendiri, G-Dragon secara jujur berbagi perasaannya, ia berkata, “Aku merasa lebih menarik untuk menulis lagu bagi diriku sendiri!” Ini dikarenakan jika demikian G-Dragon merasakan bahwa ia sendirilah yang akan dapat mengerti apa dibutuhkan untuk album tersebut. Sekaligus juga, hanya di albumnyalah ia dapat sepenuhnya mengekspresikan ide-idenya. Seperti debut albumnya, Heartbreaker, walaupun cukup diterima sekaligus menuai banyak kritikan. Namun bagi mereka yang mengkritik, G-Dragon berpegang teguh pada sikap siap menerima kritikan tersebut. Ia berkata “Aku pikir dengan adanya kritikanlah, maka aku akan bisa bertumbuh.” Sebagai tambahan, G-Dragon juga menambahkan bahwa Big Bang akan kembali meluncurkan album di bulan NOVEMBER. Dengan terang-terangan, G-Dragon menambahkan bahwa kali ini ia berontak keluar dari tradisi, “Musik elektronik Korea sangat populer….,” namun G-Dragon memutuskan untuk menantang melawan hambatan untuk mencoba keluar dari popularitas musik elektronik, dan menciptakan musik baru, ia juga berharap semoga semua orang akan menantikan musik yang akan ia ciptakan.

Big Bang “Tekanan menjadi anggota termuda!”

Dengan menjadi anggota termuda dalam Big Bang, yang harus selalu diasuh dan dijaga, tapi SeungRi tidak merasakan demikian. Ini karena setiap kali ia menghadapi masalah atau kesulitan, SeungRi akan menyembunyikan kesedihannya. Jika kau mengalami kesulitan, kenapa tidak berdiskusi dengan para hyung-mu? SeungRi berbicara dengan jujur, “Aku tidak akan mendiskusikannya dengan siapapun!” Alasannya adalah SeungRi merasa bahwa sekali ia berbicara jujur kepada seseorang, mengenai apa yang ia rasakan, maka orang-orang disekitarnya juga akan mengetahui hal tersebut secepatnya. Mengetahui bahwa “rahasia” yang ia bagi dengan seseorang diketahui orang lain, SeungRi mengatakan, “Perasaan seperti itu sangat menyakitkan.” Namun, SeungRi sudah menemukan sebuah metode, ia berkata, “Jika aku menghadapi sesuatu yang membuatku kesal atau sebuah masalah, setelah mencoba tenang selama 15 menit, aku akan baik-baik saja.” SeungRi juga mengakui bahwa alasan lain ia tidak ingin berdiskusi dengan para hyung-nya adalah, ia tidak ingin membuat mereka khawatir. Ia juga tidak ingin memperlihatkan sisi kelemahannya kepada para hyung-nya.

Big Bang “Bertahan dengan ide mereka sendiri”

Dalam hal bermusik, Big Bang selalu memiliki keyakinan yang teguh, demikian juga dengan salah satu anggotanya, TaeYang. TaeYang selalu berharap bahwa melalui musik, ia dapat berkomunikasi dengan semua orang. TaeYang juga sangat percaya diri akan musiknya. Ia berkata, “Selama musik itu bagus, sekalipun tanpa publisitas di negara tersebut, aku percaya mereka pasti akan mendengarkan lagu-lagu kami!” Bagaimanapun, sebelumnya, TaeYang pernah memikirkan perihal menggunakan musik dari negara lain untuk mencapai tujuannya ini. Namun setelah memikirkannya kembali, harusnya tidaklah demikian. Ia harus memiliki keyakinannya sendiri dalam bermusik. TaeYang menambahkan, “Seperti dua album soloku, sampai sekarang aku masih sangat percaya bahwa aku dapat menggunakan musikku sendiri untuk menyentuh perasaan orang lain.”

Big Bang “Terus-menerus bersikap antusias”

Ketimbang menentukan tujuan ambisius yang harus mereka capai, T.O.P berpikir bahwa tanpa tujuan pun, mereka masih dapat menyelesaikan pekerjaan mereka dengan antusiasme yang tinggi. T.O.P mengakui bahwa ia bukanlah tipe orang yang mengetahui bagaimana caranya mendefinisikan tujuan bagi dirinya sendiri, namun sejauh ini, ia masih penuh dengan antusiasme dalam segala hal yang ia lakukan. Poin lain yang ingin ditekankan T.O.P adalah, bahwa seseorang harus memiliki kemurnian! T.O.P merasa bahwa kemurnian itu sangat membantu dalam berakting atau bernyanyi. Dan kemurnian yang dimaksud T.O.P adalah kemurnian hati. Sebagai contoh, T.O.P memiliki kebiasaan mengumpulkan action figures. T.O.P berpikir bahwa mentalitas kekanak-kanakan ini sangat baik dan akan memampukannya untuk menjalani setiap tantangan dengan antusiasme.

(altins : mungkin antusias disini sama dengan passion, dan daku sangat-sangat setuju ama opini nya T.O.P, selayaknya anak-anak yang selalu ngerasa excited ngeliat apapun yang baru, belajar jalan dengan excited, belajar ngomong dengan excited…huehehe…Ternyata T.O.P kita sehati….;) )

Big Bang “Grup dan Solo tidak sama!”

Banyak orang bertanya-tanya mengapa para anggota Big Bang merilis single solo mereka? Terutama bagi DaeSung, entah berkarir solo atau grup, setiap dari mereka selalu mencoba membawa ciri khas mereka sendiri. Dan DaeSung merasa bahwa dalam sebuah grup, ia harus berpikir dengan hati-hati posisi dimana dia seharusnya berada, dan apa yang seharusnya ia lakukan. DaeSung mengatakan bahwa dalam grup, terutama sewaktu di panggung, ia pastinya tidak akan bercanda atau menunjukkan sense artistik! Sambil tertawa ia mengatakan, “Saat di panggung, setiap anggota harus membatasi dirinya sendiri.” Namun diluar panggung, DaeSung akan terus membuat lelucon bagi anggota lainnya, dan bermain-main. Dan saat ia melakukan promosinya sendiri, DaeSung akan menunjukkan sisi alamiah dirinya yang terdalam. DaeSung mengatakan, saat berada dalam grup, adalah hal yang normal untuk memiliki penampilan yang berbeda.

Scanned & Translated by Miseremei @ bigbanghaven.blogspot.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar